Inilah 7 Adab Hubungan Intim Dalam Islam yang Wajib Kita Ketahui | Keluarga Harmonis

histat

loading...

Inilah 7 Adab Hubungan Intim Dalam Islam yang Wajib Kita Ketahui

Sebagai manusia yang normal, tentu saja kita semua mempunyai keinginan untuk berhubungan dengan lawan jeinis, khususnya bagi yang telah menikah. Melakukan hubungan suami istri hukumnya adalah wajib menurut ajaran Islam sebab termasuk salah satu kewajiban sebagai sepasang suami istri. Islam telah mengatur dengan rinci tata cara cara berhubungan suami istri yang baik dan benar. Nah, sebagai makhluk yang sempurna, seharusnya ketika berhubungan suami istri atau bersetubuh juga harus dilaksanakan dengan cara yang baik ini.

Islam telah mengajarkan tata cara Berhubungan Intim Menurut Islam yang baik dan doa bagi pasangan suami istri. Adab atau tata caranya adalah sebagai berikut:

Pertama, membaca do’a baik sebelum, susudah atau selelah berhubungan. Untuk lebih jelasnya berikut 3 Lafadz Doa Bersetubuh Suami Istri Menurut Islam:

Doa Bersetubuh ketika akan hubungan badan

Sebelum berhubungan badan, suami dan istri sebaiknya melafalkan doa terlebih dahulu. Adapun doanya sebagai berikut:

 Allahumma janibnasyaithana wa janibnisyathanamarazaqna”.

Doa ini berarti bahwa Kita meminta agar dijauhkan dari setan yang bisa merusak hubungan suami istri Kita dan menjauhkan setan dari rezeki yang Allah berikan kepada Kita. Doa ini dilafalkan sebelum Kita memulai untuk melakukan hubungan suami istri.

Doa ketika mengeluarkan mani (sperma)

Ketika mani keluar, kita juga dianjurkan berdoa agar air mani tersebut memberikan keturunan yang baik. Adapun doa ketika mengeluarkan air mani sebagai berikut:

 Allahummaj’alnuthfatna dzurriyyatan thayyibatan”.

Arti dari doa ini sebagai berikut Ya Allah, semoga sperma yang kami keluarkan bisa menghasilkan keturunan yang baik.

Doa Bersetubuh setelah melakukan hubungan badan

Berdoa dengan mengucapkan hamdalah dianjurkan bagi suami istri setelah berhubungan badan. Doa ini ditujukan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah yang telah memberikan kenikmatan ketika melakukan hubungan badan suami istri.

ALHAMDU LILLAAHI LLADZII KHALAQA MINAL MAA I BASYARAA”

Artinya : Segala puji bagi Allah yang telah menjadikan air mani ini menjadi manusia (keturunan)

Kedua,Melakukan dalam keadaan yang masih suci

Adab ketika bersetubuh adalah berhubungan badan dalam keadaan yang suci. Keadaan suci yang dimaksud adalah keadaan tubuh yang suci dari hadas kecil maupun hadas besar. Keadaan suci diharapakan bersih sehingga tidak membawa kuman atau bakteri ketika melakukan hubungan suami istri.

Ketiga, Shalat sunah dua rakaat terlebih dahulu
Diununnah dalam Islam bagi para pasangan suami istri yang baru saja menikah agar melakukan shalat sunah dua rakaat terlebih dahulu sebelum melakukan hubungan badan. Shalat sunah tersebut dilaksanakan agar jiwa pasangan suami istri menjadi bersih dari bermacam penyakit hati. Melakukan shalat sunah dua rakaat dilaksanakan secara berjamaah oleh pasangan suami istri.

Keempat, Bersenda gurau terlebih dahulu

Sebelum melakukan hubungan badan suami dan istri sebaiknya pasangan suami istri bersenda gurau terlebih dahulu. Bersenda gurau atau senda gurau sangat dianjurkan ketika akan berhubungan suami istri, hal ini akan membuat istri menjadi rileks dan tidak merasa tegang serta takut. Senda gurau yang disarankan sebelum melakukan hubungan suami istri adalah senda gurau yang mesra yang  membuat pasangan semakin mesra dan harmonis.

Kelima, Memeluk dan mencium istri

Memeluk dan mencium mesra istri adalah bagian dari adab yang baik ketika melakukan hubungan intim. Suami sebaiknya melakukan pemanasan terhadap istrinya sebelum berhubungan badan. Pemanasan ini agar supaya istri menjadi nyaman dan tidak merasakan sakit ketika sedang melakukan hubungan inti.

Keenam, Menanggalkan semua pakaian
Adab ketika bersetubuh yang selanjutnya adalah Menanggalkan semua pakaian yang melekat pada diri suami maupun istri. Menanggalkan pakaian selama melakukan hubungan intim suami dan istri ini akan membuat tubuh menjadi mudah bergerak dan merasakan kenyamanan. Selain itu, dengan bertelanjang bulat hubungan suami istri akan semakin nikmat dan penuh dengan kehangatan. Walaupun ada beberapa ulama yang mengatakan bahwa ketika melakukan hubungan suami istri sebaiknya ada kain yang menutupinya.

Ketujuh, Dilakukan di tempat yang tertutup

Adab dalam bersetubuh yang terakhir adalah dengan melakukannya di tempat yang tertutup. Melakukan hubungan intim antara suami dan istri memang wajib dan tidak menimbulkan dosa. Walaupun demikian, pasangan suami istri tetap harus melakukan hubungan intim ini di tempat yang tertutup dan tidak diketahui oleh banyak orang. Hal ini untuk menjaga kesopanan dan menghindarkan diri dari fitnah yang keji.
Demikian adab-adab berhubungan suami istri yang seharusnya dibiasakan setiap pasangan agar hubungan intim bernilai ibadah serta full barakah..

Baca juga larangan-larangan dalam berhubungan badan yang wajib diketahui
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==